Sabtu, 30 April 2011

Kembali Terluka

Hanya saja hatiku yang terlalu jujur
terlalu bodoh hingga anggap semuanya benar
meski ku tau tak ada serius yang bisa ku baca
tapi kenapa hatiku slalu berpihak padamu?
seakan terikat pada hatimu...
begitu kuat
hingga ku tak punya daya untuk lepas

air mata dan kecewa seakan menyatu dalam buliran hampa
ketika ku tau tak hanya aku yang ada dihatimu
begitu banyak cinta yang kau punya
begitu banyak cinta yang kau kejar
sangat jauh berbeda jika aku bandingkan
dengan diriku yang sempat tak lagi percaya pada cinta
dan lupa bagaimana cara mencinta

dirimu kembali hadir
menghadirkan kembali apa itu cinta
hingga akhirnya
satu cinta ku miliki
aku punya satu cinta
dan itu untukmu
namun kini,,,
satu cinta yang miliki
seakan sirna
saat cinta kemabali membawaku terbang
menari indah dilangit biru
kembali lagi membuatku jatuh
terhempas jauh ke bumi
kembali meninggalkan aku dalam luka

salahku,
kenapa harus setia mencintai hati
yang hatinya tak pernah bisa mencinta satu hati
yaitu hatiku...!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar